Minggu, 05 Juli 2015

Doyan Ketupat Lebaran? Udach Tau Fakta Mengenai Ketupat?

Hari raya islam sebentar lagi. :D pazti udah ga sabar nungguin makanan khas satu ini. KETUPAT, nah itu namanya. Ketupat merupakan hidangan khas asia tenggara yang berbahan dasar beras. Beras yang dimasukkan ke dalam anyaman daun kelapa dan dikukus sampai matang. Ketupat atau kupat banyak ditemui menjelang lebaran nih, ketika umat islam merayakan berakhirnya bulan ramadhan. Sate, opor ayam, gulai adalah termasuk teman sejati dari kupat ini nih. Selain di indonesia banyak juga ditemukan kupat di negara tetangga seperti: malaysia, singapura, brunei darussalam dan sebagainya.


Layaknya tradisi – tradisi lain di indonesia ketupat juga memiliki sejarah atau latar belakang nih, diperkirakan tradisi ketupat ini berasal dari saat islam masuk ke tanah jawa . dan berikut fakta – fakta mengenai ketupat:

1. Simbol Kesucian dan Kesalahan

Ketupat memiliki beberapa arti, menurut para ahli budaya. Ketupat merupakan simbol yang mencerminkan berbagai kesalahan manusia yang telah diperbuatnya ada yang mengatakan demikian, dilihat dari rumitnya anyaman ketupat tersebut.ada juga yang mengatakan isi ketupat yang berwana putih bila dibelah menjadi dua yang berarti bahwa ketupat merupakan lambang kesucian hati.

2. Sejarah dan Sunan Kalijaga

Dalam sejarah, sunan kalijaga merupakan orang yang pertama kali memperkenalkan ketupat pada masyarakat jawa. Beliau membudayakan dua kali bakda, yaitu bakda kupat dan bakda lebaran. Dua minggu setelah lebaran lah waktu dimana bakda kupat dimulai. Pada hari yang disebut bakda kupat tersebut, di tanah jawa waktu itu hampir semua rumah terlihat sedang menganyam ketupat dari daun kelapa muda. Ketupat tersebut diantarkan ke kerabat yang lebih tua setelah selesai dimasak, dan menjadi sebuah lambang kebersamaan untuk umat muslim.

3. Kepercayaan Tolak Bala

Yang sering dilakukan diantara beberapa kalangan di jawa, ketupat sering digantung diatas pintu masuk rumah sebagai semacam jimat. Ada masyarakat yang memegang tradisi untuk tidak membuat ketupat di hari biasa, sehingga ketupat hanya disajikan sewaktu lebaran hingga lima hari sesudahnya. 

Beberapa daerah di pulau jawa bahkan hanya menyajikan ketupat dihari ketujuh sesudah lebaran saja atau dihari raya ketupat. Ketupat (kipat) sering dipersembahkan sebagai sesajian upacara di bali. Selain untuk sesaji diacara keagamaan.

4. Mencerminkan Kesempurnaan.

Dilihat dari bentuk ketupat, oleh para ahli bahwa semua itu dikaitkan dengan kemenangan umat muslim setelah sebulan lamanya berpuasa dan akhirnya sampai dihari raya yang fitri yaitu hari raya yang jatuh pada tanggal 1 syawal kalender islam. Jika dilihat dari sisi bahasa, kupatan (bahasa jawa) kiranya berasal dari bahasa kuffatan (bahasa arab). Maka secara istilah, dapat dinyatakan bahwa kupatan adalah simbolisasi dan berakhirnya ramadhan dan menandai terhadap kesempurnaan atau kaffatan di dalam kehidupan individu dan masyarakat. Jadi tradisi kupatan sebagai penanda terhadap keislaman manusia yang mendekati sempurna.

Related Posts

Doyan Ketupat Lebaran? Udach Tau Fakta Mengenai Ketupat?
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.

1 komentar:

Tulis komentar